Senin, 20 Mei 2024
Dihadiri Sekda, Sebanyak 89 Kafilah Asal Natuna Ikuti Pawai Taaruf MTQH ke X Tingkat Provinsi Kepri | Jadi Inpektur Upacara Hari Kebangkitan Nasional, Ini yang Disampaikan Wakapolres Kampar | Ade Hartati Rahmat Konsolidasi dengan Ketua-ketua DPC PAN dan Dua Ormas di Pekanbaru | Diikuti 155 Pembalap Motor, Pj Sekda Kampar Buka Kejurnas Motoprix Region A Sumatra Putaran II Riau | Miliki Narkoba, Pria Gondrong Warga Desa Penghidupan takk Berkutik Ditangkap Dicokok Polisi | Kabar Duka, Tokoh Pers dan Perfilman Nasional Prof Salim Said Meninggal Dunia
 
Ekbis
Idul Adha Tahu Ini, Pemprov Riau Kembali Dapat Bantuan Sapi Kurban dari Presiden 

Ekbis - - Minggu, 28/05/2023 - 17:49:43 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Pada Idul Adha 1444 H/2023 M,  Pemerintah Provinsi (Pemprov) kembali mendapat bantuan sapi kurban dari Presiden Joko Widodo.

"Kita kembali mendapat bantuan sapi kurban dari Presiden. Suratnya sudah masuk dan sedang dicari sapi kurban bantuan itu," kata Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdaprov Riau, Zulkifli Syukur, kepada media, Minggu, (28/5/2023).

Zulkifli menambahkan, untuk kandidat sapi bantuan Presiden tersebut sedang dicari oleh Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Riau.

"Sapi kurban bantu Presiden biasanya ada beberapa alternatif yang disiapkan Dinas Peternakan, nanti tim dari pusat menentukan sapi yang layak dijadikan sapi kurban bantuan Presiden," ujarnya.

Seperti diketahui, pada idul adha  tahun 2022 lalu, Provinsi Riau juga mendapat bantuan sapi kurban Presiden seberat 814 Kg. Sapi didapat milik peternak asal Pekanbaru seharga Rp70 juta.

Sapi kurban bantuan Presiden tahun lalu jenis Simmental. Sapi tersebut setelah melalui seleksi adanya tiga alternatif calon sapi kurban bantuan Presiden. (src)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved